SIJUNJUNG - Dalam
rentang sejarah 66 tahun pemerintahan Kabupaten Sijunjung, para
pemimpin dan pejuang telah berkarya silih berganti. Setiap pemerintahan
yang memimpin, bekerja keras membangun daerah ke arah yang lebih baik
untuk kesejahteraan masyarakat.
“Karena itu, kita patut bangga terhadap
mereka dan kita pantas memberikan penghargaan yang tulus atas jasa dan
pengabdian para tokoh yang telah berjuang untuk kemajuan Kabupaten
Sijunjung,” kata anggota DPRD H. Daswanto, Jumat (30/1), di Muaro
Sijunjung.
Terkait dengan peringatan hari jadi,
kurang bermakna bila tidak memberi manfaat terhadap perbaikan pada masa
mendatang. Sebab, pada dasarnya memperingati hari jadi adalah momentum
untuk mengintropeksi dan mengevaluasi segala hal yang telah
dilaksanakan, terlebih dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan
pembangunan dan pelayanan publik yang pasti ada kelebihan dan
kekurangannya.
“Justru itu, mari kita sikapi setiap
hasil pembangunan secara wajar dan profesional. Memang masih banyak
tantangan dan pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan. Namun
sesungguhnya telah banyak pula prestasi yang berhasil diraih dan
pembangunan yang dituntaskan, sebagaimana telah kita rasakan dan
nikmati,” sebut Daswanto.
Berbagai prestasi yang diraih, memang
bukan tujuan akhir. Namun setidaknya bisa dijadikan indikator penilaian
dari keberhasilan atas pembangunan yang dilaksanakan secara bersama oleh
pemerintah daerah, DPRD dan seluruh stakeholder lapisan masyarakat
Kabupaten Sijunjung.
“Yang perlu menjadi catatan bagi semua
pihak, keberhasilan yang dicapai, adalah keberhasilan kita bersama.
Sebaliknya, kekurangan yang masih ada, juga tanggungjawab kita bersama
untuk membenahinya. Karena itu, dengan semangat kebersamaan, mari kita
satukan tekad untuk terus melanjutkan pembangunan Kabupaten Sijunjung
yang kita cintai ini,” ajak kader terbaik Partai Bulan Bintang ini.(ist)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar