Jumat, 06 Februari 2015

BP4KKP Maksimalkan Potensi Lahan Pekarangan

Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian Perikanan Kehutanan dan Ketahanan Pangan (BP4KKP) Kabupaten Sijunjung terus berupaya memaksimalkan potensi lahan pekarangan untuk pengembangan pangan didaerah ini.
Salah satu yang dilakukan adalah dengan menyediakan bibit sayur-sayuran, kacang-kacangan, buah-buahan dan peralatan pemanfaatan lahan pekarangan.
Kepala BP4KKP Kabupaten Sijunjung, Ir.Ronaldi melalui Kepada Bidang Distribusi Konsumsi dan Penganekaragaman Pangan, Ir.Mardianis mengatakan, pihaknya kembali menyediakan bibit sayur-sayuran, kacang-kacangan, buah-buahan dan beberapa peralatan lahan pekarangan untuk memaksimalkan ptensi lahan pekarangan untuk pengembangan pangan di daerah ini.
Bibit yang disediakan itu, sambungnya, akan diberikan kepada kelompok wanita tani (KWT) ataupun ke sekolah.”Bibit-bibit itu akan kita berikan ke KWT dan kalangan sekolah,” kata Mardianis Selasa kemarin.
Menurutnya, pemberian bibit tanaman dimaksud untuk pemanfaatan pekarangan dan pengembangan pangan di kabupaten yang dijuluki ranah lansek manih ini.Selain pemanfaatan pekarangan untuk pengembangan pangan, pemberian bibit tersebut juga ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pangan dan gizi keluarga.
Tak hanya itu saja, pemberian bibit tanaman ini juga berpeluang untuk meningkatkan penghasilan rumah tangga.”Kita berharap dengan adanya pemberian bibit ini, animo masyarakar untuk memanfaatkan pekarangan meningkat,” ucapnya.
Kata Mardianis,, bibit tanaman yang disediakan jumlahnya terbatas. Dari alokasi dana yang tersedia, bibit yang tersedia hanya untuk 16 kelompok. Bagi kelompok atau sekolah yang membutuhkan harus mengajukan permohonan atau proposal ke B upati Sijunjung Cq Kepala BP4KKP Kabupaten Sijunjung.

Permohonan yang disampaikan, katanya, harus diketahui penyuluh binaan di daerah masing-masing. Saat ini, sebutnya,  sudah ada beberapa kelompok yang telah mengajukan permohonan. ” Bagi Kelompok yang berminat silahkan mengajukan permohonan ke BP4KKP,” tuturnya. (ist)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar